Susno Duadji Jujur Banget Soal Bea Cukai Dirjen Ngak Beres, Bikin Deddy Corbuzier Ketar Ketir
Diterbitkan Jumat, 31, Mei, 2024 by Korps Nusantara

JAKARTA – Susno Duadji ikut mengkritisi kinerja Bea Cukai saat menjadi tamu di podcast Deddy Corbuzier. Fungsi lembaga tersebut untuk melindungi negara dari barang-barang ilegal, berbahaya, dan yang melanggar aturan perdagangan internasional.
Tapi belakangan, kinerja lembaga negara tersebut malah menuai banyak protes dari warga. “Lagi diangkat Bea Cukai yang tidak ada di negara lain, hanya di Indonesia,” katanya dikutip pada Kamis, 30 Mei 2024.
Mantan Kabareskrim Polri itu menyorot program Kementerian Pariwisata yang menargetkan kunjungan wisatawan asing. Tapi di lain sisi, mekanisme Bea Cukai dianggap berbelit-belit. “Indonesia katanya mau datangkan pariwisata banyak, tapi Bea Cukainya kayak gitu.”
Blak-blakan, dia menyalahkan pimpinan yang membuat Deddy Corbuzier terlihat ketar-ketir, “Aduh bahaya ini.”
Susno masih meneruskan argumennya. “Siapa yang salah? Dirjennya ini yang enggak beres. Iya, karena seluruh Indonesia. Aku berhak mengatakan dirjennya yang salah, enggak apa-apa,” katanya.
Deddy Corbuzier menyahut kalau dia enggak berhak menyalahkan. Tapi menurut Susno, semua warga berhak mengkritisi kinerja lembaga pemerintah. “Kamu berhak, yang gaji mereka itu kan kita. Saya pensiun, mungkin pensiun saya dipotong, enggak tau lah ya,” sambungnya.
BACA JUGA:
WN Chile Pikul Petugas Bea Cukai di Bali, Berurusan Dengan Kepolisian
Harta Kekayaan Direktur Jenderal Bea Cukai Askolani Rp51,8 Miliar,Terbesar Dari Tanah Dan Bangunan
KPK Dalami Pinjaman Tak Masuk Akal Rp 7 Miliar Eks Kepala Bea Cukai Purwakarta
Dia mencontohkan, segala transaksi keuangan dikenakan pajak. Termasuk jika memesan makanan dari ojek online. “Pajak untuk gaji mereka-mereka, tapi mereka menyengsarakan kita,” ujarnya.
Susno Duadji berharap kritik pedasnya tersebut bisa membuat Indonesia lebih baik lagi. “Mudah-mudahan Menteri Keuangan dan Pariwisata dengar ini supaya republik ini ada perbaikan.”
Tapi kemudian dia ikut menyindir kinerja Menparekraf Sandiaga Uno. “Sandiaga Uno dia hobi lari ya, tapi lupa ngawasin.”
Susno kemudian meyakinkan semua yang dibicarakannya adalah fakta, “Saya enggak pernah ngobrol di luar fakta, yang saya katakan fakta.”
Dia lalu menyinggung beragam kasus viral terkait Bea Cukai. “Terus ada alat untuk sekolah luar biasa, itu bantuan dari negara lain untuk anak kebutuhan khusus, ditahan. Betapa besar dosanya itu.”
Susno juga menyoal isi sosmed, “Kata Twitter yang ketat kayak gitu diperiksa tapi ada juga yang enggak diperiksa, turun dari tangga itu kan. Mobilnya jemput depan tangga itu. Kan diributkan di Twitter dan Facebook. Ada juga kan pembesar Garuda yang sepedanya lolos, baru ketahuan setelah dipretelin.” Beberapa kasus hukum juga melibatkan pejabat, “Ketahuan beberapa pejabat yang ketahuan suap Bea Cukai,” sambung Deddy.
Susno Duadji menekankan perlunya kritis. “Kenapa kita harus kritisi spaya penerimaan negara itu bagus, jangan duit receh, duit besar lepas. Kita kan bicara cukai, cukai itu apa yang paling gede? Cukai tembakau, rokok, gula lain-lain itu triliunan itu, apa sudah beres itu?.” * ( hops )