Tak Hanya Kabareskrim, Istri Eks Irwasum Juga Disorot Soal Gaya Hidup Mewah
Diterbitkan Rabu, 29, Maret, 2023 by Korps Nusantara
JAKARTA – Gaya hidup mewah istri petinggi Polri terus disorot. Kali ini giliran Winny Charita yang merupakan istri dari mantan Irwasum Polri Komjen (Purn) Agung Budi Maryoto.
Merujuk pada unggahan akun TikTok @teamnetizen, Winny Charita kerap membagikan gaya hidup mewahnya di media sosial.
Dalam video berdurasi 31 detik yang diunggah akun itu, menampilkan beberapa foto istri Komjen (Purn) Agung Budi Maryoto yang menggunakan barang-barang mahal atau mewah.
Beberapa barang mewah itu di antaranya, pakaian, tas, dan lipstik. Bahkan, ada pula foto yang menampilkan Winny menggunakan sepeda yang diperkitakan seharga Rp219 juta.
Adapun, berdasarkan surat telegram (ST) dengan nomor ST/498/IIKEP./2023 per tanggal 26 Februari 2023, posisi Komjen Agung Budi Maryoto sebagai Irwasum Polri telah berganti keapda Komjen Ahmad Dofiri.
Sebab, Komjen Agung Budi Maryoto telah memasuki masa purna tugas.
Padahal, Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan menegaskan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sudah memerintahkan seluruh anggotanya agar tak mengumbar gaya hidup mewah alias hedon.
“Bahwa berkali-kali pimpinan Polri baik Kapolda maupun Kapolres, sudah meneruskan kepada jajaran agar tidak berhidup mewah, kita tidak boleh bergaya hidup hedon,” ujar Ramadhan, Jumat, 17 Maret.
Selain itu, Ramadhan juga mengatakan khusus Divisi Humas, pihaknya telah mengeluarkan penerangan satuan (pensat) terhadap jajarannya dengan memperingati keluarga anggota Korps Bhayangkara untuk tidak memamerkan gaya hidup mewah.
“Termasuk keluarga itu istri dan anak-anaknya, tetap menjaga gaya hidup untuk tidak membuat gaya hidup atau tidak bergaya hidup yang bermewahan, atau gaya hidup hedon. Tentu kita mengingatkan kepada anggota, termasuk keluarganya yang melakukan atau melanggar daripada instruksi tersebut, akan diberikan sanksi,” kata Ramadhan.
Sebelumnya, istri Kabareskrim Komjen Agus Andrianto juga mendapat sorotan karena kerap membagikan gaya hidup mewah di media sosial.(voi)